Agustinus Wibowo

Penulis

Agustinus Wibowo adalah seorang penulis dan fotografer perjalanan Indonesia. Setelah menjadi sarjana ilmu komputer di Universitas Tsinghua, Beijing, pada 2005 ia memulai petualangan perjalanan darat keliling Asia, dari China melintasi negara-negara Asia Selatan dan Asia Tengah, hingga menetap sebagai jurnalis foto di Afghanistan selama tiga tahun. Bukunya yang telah terbit adalah Selimut Debu: Impian dan Kebanggaan dari Negeri Perang Afghanistan (2010), Garis Batas: Perjalanan di Negeri-Negeri Asia Tengah (2011), dan Titik Nol: Sebuah Makna Perjalanan (2013). Buku terakhir ini telah diterbitkan dalam versi bahasa Inggris sebagai Ground Zero: When the Journey Takes You Home (2015).